21 Juni 2012

Bunga Batu

OLEH Sitor Situmorang

Kurasa kau tahu, lebih dari lagu
Kebisuan lebih berkata dari duka
Karena ditinggalkan ia maka setia
Pengetahuan, lama sudah membatu

Kini di atasnya tumbuh bunga
Indah seindah raut wajahmu
Semerbak kenangan sepahit empedu
Darah hitam yang mewarnai jiwa

Seribu tahun sebelum kita dan nanti
Dari dalam tanah orang menggali
Wajah tertera pada lapisan batu
Bergaris cerita mati - masih terharu


Dinukil dari Paris La Nuit

Tidak ada komentar:

Posting Komentar